Disable Preloader

Tes Peserta Didik Baru MI Bahrul Ulum Tahun Ajaran 2025/2026

Tes Peserta Didik Baru MI Bahrul Ulum Tahun Ajaran 2025/2026

Calon peserta didik baru MI Bahrul Ulum Tambakberas  mengikuti tes masuk penerimaan peserta didik baru (PPDB)  Gelombang 1 tahun ajaran 2025/2026, pada hari ini Ahad, 23 Februari 2025. Tes dilaksanakan pada pukul 07.30 sampai dengan 09.00 WIB.

Seluruh peserta tes berjumlah 80 Peserta, terdiri dari peserta putra sebanyak 41 peserta dan peserta putri 39 peserta. Peserta rata-rata diantar orangtua dan para peserta tes langsung masuk ke dalam ruangan tes masing-masing. dan mulai mengerjakan soal-soal tes tulis yang diberikan panitia.

Peserta yang ditunggui dua orang pengawas tampak serius dan tertib dalam mengerjakan soal. Sekitar satu jam pengerjaan soal dilaksanakan oleh seluruh peserta, sesi selanjutnya, semua peserta mengikuti tes lisan di ruangan masing-masing.

Ketua PPDB Ibu Siti Mukhlishoh, S,Pd. mengucapkan syukur Alhamdulillah karena untuk tahun ini hampir tidak ada yang rewel atau ditunggu di dalam kelas, serta tidak ada yang terlambat. Semoga menjadi awal yang baik dan berkah di kemudian hari. 

Sementara untuk pengumuman hasil tes, sesuai informasi yang ada di Brosur PPDB akan dikeluarkan pada Selasa 25 Februari 2025. 

Share: